Viaduk Gilingan Solo Resmi Dibuka Kembali Nanti Malam.

Penulis Admin
Sabtu, 8 Jul 2023, 06:19 WIB

Radarpos.com.Solo – Jalan Ahmad Yani Viaduk Gilingan kembali dibuka normal, Sabtu (8/7) malam. Kendaraan roda dua dan roda empat boleh melintas di jalur yang masih berstatus fungsional itu.

“Kami buka secara resmi Viaduk Gilingan pada Sabtu besok pukul 19.00 WIB,” kata Site Manager Penataan Viaduk Gilingan, Niko Herlambang, Jumat (7/7).

Dia menjelaskan saat pembukaan itu kendaraan roda dua dan empat bisa melintas normal. Masyarakat yang melintas di jalur tersebut diharap meningkatkan kehati-hatian, mengingat statusnya masih fungsional.

“Status fungsional bisa diartikan pekerjaan konstruksi belum selesai seluruhnya sehingga pengguna jalan diminta lebih hati-hati saat melintas di jalur tersebut,” kata dia.

Dia menjelaskan pengaspalan jalan sudah dilakukan. Meskipun fungsional pihaknya bakal melengkapi dengan markah sementara untuk pembatas jalan.

Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menargetkan pihak kontraktor agar segera menyelesaikan pekerjaan dan membuka viaduk pada Sabtu (8/7) esok. Hal ini disampaikan Gibran dalam pertemuan dengan sejumlah pihak terkait beberapa waktu lalu.

“Harus dibuka Molorya sudah terlalu lama terang walikota Solo Gibran.[R-01]

Rekomendasi