Radarpos.com, Solo – PLT. Ketua DPD Golkar Surakarta yang juga Sekretaris DPD Golkar Jawa Tengah sekaligus Bupati Karanganyar Drs. H. Juliyatmono, MM. MH hadir dalam rangka kegiatan Safari Ramadhan 1444 H.
Kegiatan yang diselenggarakan DPD Golkar Jawa Tengah berlangsung semalam di Gedung DPD Golkar Surakarta.
Kehadirannya Minggu malam 9 April 2023 selain sebagai tuan rumah sekaligus memberikan ceramah peringatan Nuzulul Qur’an Ramadhan 1444 H dihadapan ratusan Kader, Pengurus lengkap DPD Golkar Surakarta.
Drs. H. Juliyatmono pada kesempatan kegiatan juga memberikan semangat kebersamaan dan dorongan kepada para Calon Anggota Dewan baik ditingkat Kota, Provinsi serta DPR RI.
Upaya tersebut agar meningkatkan kegiatan silahturahmi, bekerjasama, guyub rukun untuk sukses Pemilu serentak tahun 2024 yang akan datang.
Diharapkan Pileg tahun 2024 perolehan suara meningkat dan khusus untuk Kota Surakarta bisa menambah anggota Legislatif sejumlah 10 anggota yang bisa duduk di DPRD Kota Surakarta.
Bila terwujud minimal 9 Anggota DPRD maka Kursi Wakil Walikota Surakarta bisa diharapkan. Menyinggung Musdalub DPD Golkar Surakarta, Drs. H. Juliyatmono menyatakan kesiapannya meski belum secara detail kapan berlangsung.
Termasuk Calon Ketua DPD Golkar Surakarta namanya sudah ada tapi belum dimunculkan. Acara semalam berlangsung meriah, ratusan bingkisan Lebaran dari DPD Golkar Jawa Tengah dibagikan oleh Pengurus.
DPD Golkar Jawa Tengah bersama Juliyatmono, MM sekaligus menutup acara Safari Ramadhan DPD Golkar Jawa Tengah di Kota Surakarta.