Dalam rangka menyambut HUT Pemkab Karanganyar yang ke 106 HGN ke 78 dan Dharma Wanita ke 24 Diadakan Berbagai Lomba

Penulis Admin
Selasa, 9 Jan 2024, 02:54 WIB

Radarpos.com.Karanganyar – Organisasi kewanitaan Tutwuri Handayani & Dharma Wanita
Persatuan Korwilcam bidang Pendidikan kecamatan Gondangrejo mengadakan
beberapa rangkaian kegiatan lomba.

Ketua Tutwuri Handayani & Dharma Wanita Korwilcam Bidang Pendidikan Kecamatan
Godangrejo Sri Winarni, S.Pd. Mengatakan Lomba tersebut melibatkan semua unsur
Pendidikan (SD) Wilayah kecamatan Gondangrejo dan kegiatan ini diharapkan untuk
dapat memperkuat persatuan guru-guru terkhusus SD di Wilayah Gondangrejo serta
untuk meningkatkan kreatifitas dan mengangkat nilai bahan pangan lokal.

Kegiatan lomba terdiri dari:
1. BOLA VOLY PUTRI
Kegiatan lomba voli putri dilaksanakan mengawali kegiatan lomba yang lain yaitu
tanggal 10 Oktober 2023 diselenggarakan di GOR BRABASAN-WONOREJO.
Lomba Voli Putri dilaksanakan untuk menggalang persatuan dan kekompakan guru
di wilayah DABIN masing-masing. Sekaligus menyiapkan tim untuk mengikuti
lomba voli dalam rangka HGN Tingkat Kabupaten.Dari lomba voli antar dabin tersebut akhirnya terpilih pemain-pemain yang akan maju ke tingkat Kabupaten.

Potobersamapara peserta lomnba di Gondangrejo ,Karanganyar

Prestasi yang sangat membanggakan diraih oleh tim bola Voli Putri Korwilcam
Kecamatan Gondangrejo yang pada lomba HGN ke 78 Tingkat Kabupaten berhasil
meraih Juara II dan beberapa pemain masih lanjut untuk memperkuat tim Solo Raya
maju ke tingkat provinsi.Keberhasilan dan kesuksesan lomba voli tersebut atas dukungan KKG PJOK
Korwilcam Kecamatan Gondangrejo yang dimotori oleh Suko Adi Wicoyo.

2. PEMBUATAN ALAT PERAGA
Proses Pembelajaran akan lebih mudah tertanam ke Siswa apabila disertai
penggunaan alat peraga dengan tepat. Kreatifitas dan antusias bapak ibu guru dalam
mengikuti lomba pembuatan alat peraga sangat luar biasa yang saat itu banyak
menghasilkan berbagai macam alat peraga berbagai mata pelajaran.

3. LOMBA KARAOKE
Tidak hanya bidang olahraga yang dilombakan dalam kegiatan ini juga mengangkat
kegiatan seni. Lomba dalam bidang kesenian menampikan lomba karaoke dengan
lagu wajib Jembatan Merah dan lagu pilihan Tembang Kenangan.

Banyak hal manis yang didapat dari lomba karaoke dari mereka yang terlalu
bersemangat sampai kepada yang terlalu menjiwai lagu yang dibawakan sampai
akhirnya menangis.

4. LOMBA MEMASAK BERBAHAN DASAR WALUH
Indonesia kaya akan bahan makanan. Namun kadang kurang diminati untuk
dikonsumsi karena kurang mahir dalam memasaknya atau penyajiannya.
Untuk mendorong masyarakat menggemari bahan makanan lokal maka diadakan
lomba memasak berbahan dasar labu atau waluh.

Kreatifitas dan antusias yang luar biasa sekali terjadi dilomba ini. Berbagai jenis
masakan dengan tampilan yang luar biasa tersaji saat lomba. Dan terlihat para juri
sangat teliti dan hati-hati dalam memberi penilaian. Karwilcam bidang Pendidikan
Kecamatan Gonadngrejo DR. PURWADI, M.PD Memberikan apresiasi yang luar
biasa kepada para panitia lomba saat menyampaikan sambutannya dalam pembukaan
kegiatan lomba ini dan berharap untuk meningkat lagi di tahun mendatang.(**)

Rekomendasi